Tampilkan postingan dengan label kurio. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label kurio. Tampilkan semua postingan

Perlahan Tapi Pasti, Era Digital Menggeser Keberadaan Media Cetak



Era digital perlahan tapi pasti sudah menggeser sedikit demi sedikit keberadaan koran atau majalah dalam bentuk cetak. Oplah yang dihasilkan dari media cetak sudah mulai lesu, dikarenakan orang-orang enggan membeli koran seperti dulu. Lihat saja penjualan koran setiap pagi yang ada di halte Trans Jakarta misalnya.
Dari sekian orang yang lewat berlalu lalang dihalte transJakarta kira-kira berapa jumlah orang yang berhenti untuk membeli? Rasanya sangat sedikit bukan!?

Media cetak memang tak lagi mengharapkan pemasukannya dari penjualan atau oplah.  Iklanlah yang menjadi pemasukan terbesarnya saat ini.

Untuk masyarakat dikota-kota besar seperti Jakarta memang media cetak sudah agak sedikit ditinggalkan. Orang-orang lebih memilih membaca berita dalam bentuk digital seperti situs berita online, e-paper dan e-magazine.

 Aplikasi-aplikasi mobile dari situs-situs berita juga banyak tersedia misalnya detik, kompas, voanews dan lainnya. Namun sayangnya jika kamu senang dengan ketiga web tersebut maka kamu harus mendownload semuanya.

Kurio Apps
 Membaca berita dengan sensasi berbeda ditawarkan oleh Kurio Apps yaitu sebuah aplikasi buatan lokal untuk membaca  berbagai berita dari beberapa situs online. Keunggulan Kurio yaitu dapat menyesuaikan kebiasaan dan karakter dari pembaca berita.

Misalnya bagi kamu yang senang dengan berita-berita teknologi, maka nantinya Kurio akan menampilkan berita-berita yang berhubungan dengan interest kamu tersebut. Meskipun aplikasi ini masih beta namun dapat di download di Google play atau App Store.