Tas Anak SD Di Jepang Begitu Mahal, Ini Alasannya

shares



Bagi kamu penggemar serial kartun Jepang pasti tidak asing dengan tas ransel berwarna hitam atau merah yang digunakan oleh anak SD seperti yang digunakan tokoh Nobita pada serial Doraemon atau digunakan oleh Maruko pada serial Chibi Maruko Chan?

Tas anak-anak SD di Jepang ini dikenal dengan sebutan “Randoseru” berasal dari bahasa Belanda yang berarti ransel atau tas punggung. Jangan kaget bila tas anak SD ini harganya cukup mahal sekitar Rp. 3 jutaan hingga mencapai Rp 9 juta lebih tergantung dari model dan bahan yang digunakan.



Randoseru terbuat dari bahan kulit oleh seorang profesional dengan kualitas terbaik. Selain berbahan kulit ada juga yang terbuat dari kulit imitasi atau bahan lainnya namun tetap memiliki kualitas yang tak kalah kuat. Mengingat Randoseru ini akan dipakai sang anak hingga kelas 6SD, artinya kualitas tas harus bertahan hingga enam tahun.
Selain sebagai fungsinya untuk menaruh buku dan alat-alat tulis, ternyata tas ini dibuat dengan pengetahuan tubuh manusia. Sehingga tas ini aman digunakan tanpa memiliki efek negatif bagi anak-anak.



Karena banyak anak di Jepang yang ke sekolah berjalan kaki dan tanpa diantar oleh orang tua. Bahan tas ini akan memantulkan cahaya sehingga pengendara mobil akan berhati-hati dan Pemerintah Jepang melengkapi tas ini dengan tombol GPS yang dapat terhubung dengan orang tua dirumah, sekolah dan kantor polisi. Sehingga jika terjadi apa-apa, sang anak bisa langsung diketahui keberadaannya.

Tas Randoseru ini tidak hanya dibuat untuk anak sekolah, ada beberapa model yang dibuat untuk orang dewasa dengan ornamen dan motif khusus. Bahkan merek Nike dan Puma mengeluarkan seri Randoseru premium yang harganya lebih mahal.




Bagaimana tertarik juga untuk memiliki tas ini?


by: Riza Firli / Smart-Money.co / Nov '15

Related Posts