Tampilkan postingan dengan label lifestyle. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label lifestyle. Tampilkan semua postingan

6 Benda wajib anak millennial yang gak boleh ketinggalan!


Millennial adalah sebutan  gaya hidup untuk anak muda yang lahir antara tahun 1980-an hingga 2000. Anak millennial tumbuh dalam pergantian abad dimana mereka  mengalami perubahan gaya hidup yang sangat drastis, terutama sejak munculnya kecanggihan teknologi.

Gaya hidup anak millennial sebenarnya lebih simple dan tidak mau terlalu ribet seperti orang tua mereka. Bahkan anak millennial lebih ingin bebas untuk mengekspresikan dirinya dan ingin memiliki pengalaman baru yang berbeda dari yang sudah ada.

Sebagai contoh anak millennial selalu update dengan tempat-tempat baru yang belum pernah mereka kunjungi. Traveling dan kuliner adalah bagian daru gaya hidup mereka untuk menikmati experience baru.

Nah, bagi kamu anak millennial berikut 6 benda wajib yang tidak boleh ketinggalan:

1. Smartphone
sumber: healthline
Hari gini kamu gak punya smartphone? Aduh mending kelaut aja deh! Smartphone banyak banget gunanya bagi anak milenial. Mulai dari yang standart nelepon dan sms, hingga yang paling canggih video call dan update snapchat atau instagram stories ketika kamu lagi berada disuatu tempat.

Selain itu bagi kamu yang mau gaul, tapi sering nyasar gak tau jalan. Smartphone bakal jadi dewa penolong kamu hingga sampai tempat tujuan. Jadi hari gini mending  ketinggalan dompet deh, dari pada smartphone karena kalau dompet ketinggalan bisa minta anterin aja pakai ojek online.

2. Tongsis
sumber: tokopedia

Biar makin eksis, tongsis bisa jadi andalan saat jalan-jalan atau kongkow kongkow. Karena gak mungkinkan kan? Kamu selalu minta tolong mba-mba atau mas-mas di cafe buat motoin kamu. Tongsis juga berguna banget buat kamu untuk menjaga diri, karena kalau ada yang macem-macem kamu bisa gebuk aja orang yang berniat jahat sama kamu pakai tongsis.

3. Power Bank
sumber: mobti
Sering online di social media, nyalain aplikasi chatting dan sering foto-foto. Pastinya bakal ngebuat baterai smartphone kamu cepet habis. Maka jangan lupa untuk selalu bawa powerbank, kalau bisa bawalah powerbak yang memiliki daya baterai 10.000 mAh. biar kamu bisa ngecas 2-3 kali, Dijamin gak bakal mati gaya buat nyari-nyari colokan.

4. Dompet Kulit
sumber: frank horn london

Sebenernya gak wajib sih buat kamu punya dompet kulit, tapi bagi kamu yang sering ngafe-ngafe di coffe shop yang ada latte artnya. Dompet kulit tidak hanya berguna menyimpan uang, tetapi bisa juga sebagai pemanis dan properti foto latte art kamu. Biar saat upload ke instagram foto latte art kamu kelihatan lebih catchy dan kekinian.

5. Jam Tangan
sumber: whatmyboyfriendwore
Meski di hp atau smartphone sudah ada jam, jam tangan bisa menjadi aksesoris sekaligus pengingat waktu agar kamu selalu on time. Oh ia, jam tangan bikin kamu tampil trendi loh! Apa lagi jam tangan branded yang harganya cukup mahal. Jadi jangan pikir jam sebagai fungsi ya, tetapi jam tangan untuk meningkatkan prestige.

6. Perawatan wajah dan kosmetik
sumber:icovetthee
Eitsss..! jangan salah sangka dulu ya. Kosmetik disini dalam artian luas. Bagi kamu anak milenial pasti udah gak asing dong dengan perawatan wajah misalnya tissue basah, kertas minyak, sabun cuci muka dan parfum.

Ingat benda-benda tersebut bisa menjadi penolong kamu kapan saja dimana saja. Jadi simpan aja kedalam tas. Kamu gak mau kan? Saat ketemu gebetan atau banyak orang dengan muka lusuh, berminyak ditambah bau badan yang kurang sedap akibat terik matahari dan polusi udara.

6 Hal gratis yang masih bisa kamu dapatkan di Jakarta

Sumber: Jakarta.go.id
Jakarta merupakan ibu kota dari negara tercinta kita Indonesia. Banyak sekali orang-orang yang datang ke Jakarta untuk mengadu nasibnya agar memiliki kehidupan yang lebih baik, memiliki penghasilan yang lebih baik juga.

Permasalahan biaya hidup di Jakarta, juga cukup mahal. Sebut saja biaya parkir selama satu jam di beberapa mall dan gedung perkantoran Jakarta yakni Rp. 4000,- belum biaya makan, tempat tinggal hingga kebutuhan-kebutuhan lainnya.

Banyak yang bilang tidak ada yang GRATIS di Jakarta. Namun tunggu dulu ya, berikut 7 hal GRATIS yang bisa kamu dapatkan di Jakarta :

1. Toilet Umum
sumber: themasitox.blogspot.co.id
Jika dahulu menggunakan toilet umum di Jakarta, kamu harus membayar sejumlah uang kecil. Saat ini banyak toilet umum yang disediakan secara gratis. Misalnya di semua SPBU Seven Eleven, Mall, Bioskop hingga kamu juga bisa menggunakan toilet umum yang ada di halte busway.

2. Sekolah
sumber: aktual.com
Saat ini sejak tahun ajaran 2012/2013 program wajib belajar 12 tahun telah diberlakukan. Sekolah-sekolah di DKI Jakarta dari SD - SMA Negeri tidak dipungut biaya sama sekali mulai dari uang gedung, uang bulanan, semesteran, uang ujian, hingga bis sekolah juga disediakan GRATIS.

Walau tidak ada biaya dan pungutan-pungutan lagi, jika kamu dan teman-temanmu berinisiatif memberikan kado perpisahan. Kepada wali kelas sebagai bentuk kenang-kenangan dan tanda terimakasih secara kolektif itu masih sah-sah saja kok.

3. Membaca dan Meminjam Buku di Perpustakaan
sumber: suara jakarta
Buku adalah jendela dunia, banyak membaca kamu akan memiliki banyak pengetahuan. Jika kamu merasa harga buku cukup mahal, kamu bisa mengunjungi perpustakaan yang dimiliki oleh Perpumda DKI Jakarta yang terletak di Gd. Nyi Ageng Serang. Disana disediakan tempat untuk membaca, ruang berdiskusi, koleksi bacaan anak, free wifi, penggunaan komputer selama 30 menit untuk member, dan kamu bisa meminjam buku dengan menjadi member terlebih dahulu secara gratis.

4. Takjil Gratis Saat Bulan Ramadhan
sumber: mobil 123
Pada bulan Ramdhan, bagi kamu yang masih berada di jalan bisa melipir ke berbagai masjid, musholla atau pos pinggir jalan ditengah kemacetan. Biasanya disana ada yang memberikan Takjil (makanan minuman kecil) untuk membatalkan puasa GRATIS.

5. Wifi
sumber: riyardiarisman.com
Kehabisan kuota internet saat akhir bulan? Jangan khawatir kamu juga bisa melipir keberbagai tempat yang memiliki fasilitas wifi gratis misalnya mall, mini market, swalayan, cafe, restoran atau kamu bisa pergi ke halte busway Trans Jakarta karena tiap halte sudah dilengkapi dengan fasilitas Wifi.

6. Kelas Belajar dan PLK
sumber: viva
Bagi kamu yang haus akan ilmu, cobalah cari kelas-kelas seminar gratis yang bisa kamu kunjungi. Misalnya ada Akademi Berbagi yang membuka kelas setiap minggu yang diisi oleh para praktisi dibidangnya masing-masing,  Sekolah Pasar Modal yang diselenggarakan oleh BEI, atau kamu juga bisa mengikuti Pusat Latihan Kerja (PLK).

PLK terdapat di beberapa wilayah yaitu Jakpus, Jakbar, Jaksel, Jakut, Jaktim, PLKPI Pasar Rebo dan PLKKL Condet. Melaksanakan program Pelatihan Reguler untuk para pencari kerja tanpa dipungut biaya.

9 Cara Mudah Bagi yang Ingin Mengusai Banyak Bahasa Asing



Memiliki kemampuan bahasa asing saat ini menjadi hal yang sangat penting dalam menghadapi persaingan dunia kerja maupun bagi kamu yang ingin berbisnis. Memasuki era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) semua orang di negara ASEAN bisa bekerja di Indonesia ataupun sebaliknya, orang Indonesia bisa bekerja di negara-negara ASEAN.

Tentunya dalam menghadapi era ini, kemampuan bahasa Asing seperti Bahasa Inggris sudah menjadi hal wajib. Setelah bisa berbahasa Inggris mempelajari bahasa asing ke-2 juga bisa menjadi nilai tambah dari diri kamu.

Beberapa asing yang juga sering digunakan selain bahasa Inggris diantaranya seperti bahasa Mandarin, Spanyol, Italia, Prancis, Jepang, Jerman, Korea atau bahasa-bahasa asing lainnya sesuai minat kamu.

Jika kamu tertarik ingin mempelajari bahasa asing lainnya dengan cepat, berikut beberapa hal yang perlu kamu ketahui :

1. Mempelajari bahasa lebih cepat saat masih kecil?
sumber: mommyconnections.ca 
Banyak orang beranggapan masalah umur adalah kendala untuk mempelajari bahasa. Sebenarnya mempelajari bahasa tidak ada batasan umur, jika daya ingat waktu kamu kecil akan lebih tajam untuk menghafal memang Ya.

Tetapi saat sudah dewasa mempelajari bahasa bisa lebih mudah karena kita sudah bisa mengerti apa itu kata benda, kata sifat, kata kerja dan kita sudah bisa memahami struktur kalimat. Sedangkan anak kecil saat mempelajari bahasa tidak mungkin mempelajari struktur kalimat.

2. Mempelajari bahasa bukan soal menghafal
sumber: cerew.ru
Jika kalian berfikir mempelajari bahasa harus menghafal kosa kata, ini adalah anggapan yang salah. Pertanyaannya "Pernahkah anda disuruh menghafal vocab atau kosakata bahasa Indonesia sewaktu kecil?" Padahal ada banyak arti kata dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) apakah kamu pernah menghafal isi kamus Bahasa Indonesia?

Waktu bayi sebelum bisa berbicara, Ibu kita mengajari kita bahasa pertama kali dengan menyebutkan kata mama papa lalu kita mengulangnya. Setelah bisa menyebutkan anggota keluarga mereka mengajari nama-nama benda, hewan, sifat dan lainnya yang ada dilingkungan sekitar. Nah, apakah di lingkungan keluarga kita pernah dituntut untuk menghafal kosa kata untuk bisa berbicara? Tentu tidak bukan.

3.  Sulit mempelajari Tata Bahasa atau Grammar?
sumber: Pediaa
Kendala dalam mempelajari bahasa hampir sebagian besar adalah ketika harus mempelajari tata bahasa atau grammer. Sebenarnya kamu harus berbicaralah terlebih dahulu nanti grammer akan mengikuti. Ingatkah saat masih kecil kita tidak pernah memikikan tata bahasa atau grammar seperti SPOK (subjek predikat objek), kalimat majemuk dan lain-lain.

Baru setelah sekolah, setelah kita bisa berbicara dan berkomunikasi tata bahasa atau grammar tersebut dipelajari. Coba saja cari apakah ada seorang ibu mengajari anaknya soal tata bahasa atau grammar ketika anaknya belum bisa berbicara ?

4. Lebih gampang jika kamu menyukai negara tersebut
sumber: kejadian aneh
Akan lebih mudah mempelajari bahasa jika kamu menyukai negara tersebut. Misalnya kamu suka dengan film, lagu dan artis Korea. Maka ketika mempelajari bahasa Korea kamu akan menjadi lebih bersemangat, memiliki rasa ingin tahu dan ingin cepat bisa,

5. Manfaatkanlah Internet 
sumber: buzznet
Jika dulu mempelajari bahasa asing harus mengikuti kursus dan buku. Saat ini kamu bisa mempelajarinya hanya melalui internet. Manfaatkanlah Youtube disana banyak tutorial belajar bahasa, manfaatkan podcast, games, membaca berita, atau kamu juga bisa mengikuti kelas khusus belajar bahasa dengan guru secara online face to face.

6. Dengan Musik
sumber: kidscape.ca
Agar lebih menyenangkan cobalah kamu mempelajari bahasa lewat musik. Dengan mendengarkan lagu kamu akan mendapatkan banyak kata-kata baru. Semakin banyak lagu yang kamu bisa ikuti maka kosa kata kamu akan semakin banyak.

7. Menonton Film
sumber: kbctv
Tontonlah film secara berulang-ulang. Pertama cobalah untuk menonton menggunakan teks bahasa Indonesia setelah sudah mengerti jalan ceritanya. Cobalah menggunakan teks bahasa asli misal film bahasa inggris dengan teks bahasa inggris juga setelah itu tonton lagi tanpa menggunakan teks.

8. Memiliki Teman Penutur Asli
sumber: englishchat247
Ketika komunikasi semakin mudah dengan internet, Anda bisa mencari teman di negara manapun tanpa batas dengan memanfaatkan sosial media. Carilah teman di negara yang bahasanya sedang kamu pelajari, dengan memiliki teman penutur asli maka kamu akan semakin pandai karena rajin berkomunikasi.

9. Jangan belajar lebih dari satu bahasa secara bersamaan
sumber: republika.co.id
Saat mempelajari bahasa baru, kamu jangan mempelajari bahasa asing lainnya secara bersamaan. Lebih baik pelajari dulu 1 bahasa asing, jika sudah bisa dan lancar pelajari lagi bahasa lainnya.

Mengapa tidak boleh secara bersamaan? Karena kamu akan bingung jika mempelajari secara bersamaan. Bisa jadi kamu akan salah dan tercampur-campur bahasa.

Magnum Tiramisu Affogato: Kolaborasi Varian Terbaru Magnum dengan Maxx Coffee


MMagnum, es krim premium produksi PT Unilever Indonesia Tbk. baru saja meluncurkan varian terbarunya yaitu Magnum Tiramisu. Dalam rangka peluncuran ini, Magnum ingin memberikan pleasurable experience yang lebih maksimal kepada pleasure seekers melalui kolaborasi dengan Maxx Coffee sebagai jaringan gerai kopi lokal di Indonesia untuk menyajikan menu istimewa: Magnum Tiramisu Affogato.
Amalia Sarah Santi selaku Head of Marketing Ice Cream PT Unilever Indonesia Tbk. menjelaskan, ”Setelah sepanjang tahun memanjakan pleasure seekers melalui varian baru dan berbagai aktivitas yang selalu mengundang excitement, Magnum kembali memanjakan para pleasure seekers di penghujung tahun dengan meluncurkan varian terbaru, yaitu Magnum Tiramisu. Kami memilih tiramisu karena sejak pertamakali menjadi trend di Indonesia pada tahun 2000-an, hingga kini desserts legendaris ini selalu dicintai dan menjadi primadona di antara para pecinta desserts. Oleh karena itu, kami percaya varian baru ini akan disambut baik oleh para pleasure seekers!
Bukan hanya lezat, Tiramisu sebagai desserts ikonik dari Italia juga memiliki makna yang unik. Chef Odie Djamil sebagai Magnum Chocolatier menerangkan, ”Tiramisu dalam bahasa Inggris mengandung arti ’cheer me up’ atau ’pick me up’, karena dalam sepotong tiramisu kita dapat merasakan luapan citarasa yang sangat menggoda. Maka tak heran, desserts yang telah berhasil merebut hati jutaan pleasure seekers di seluruh dunia – termasuk di Indonesia – ini terkenal sebagai ‘the real icon of happiness’.”
Magnum Tiramisu dibuat menggunakan resep patisserie premium dari bahan-bahan pilihan berkualitas terbaik. Setiap lapisannya akan memberikan kenikmatan rasa yang tak terlupakan sejak gigitan pertama hingga terakhir. Bahan-bahan tersebut adalah: cokelat Belgia tebal khas Magnum yang terbuat dari 100% biji kakao berkualitas, es krim premium yang lembut dan creamy, lelehan saus kopi, serta potongan biskuit rasa kopi nan renyah yang ditaburkan di seluruh bagian es krim untuk menyempurnakan kelezatan dari Magnum Tiramisu.
Chef Odie berkomentar, ”Magnum Tiramisu memiliki taste profile yang begitu kaya; gabungan citarasa yang manis dari cokelat Belgia, lalu rasa creamy dari es krimnya, dan juga sedikit sentuhan rasa pahit dari kopi dan renyah biskuitnya. Perfetto!”
Lebih lanjut Sarah menambahkan, ”Untuk menciptakan excitement terhadap peluncuran Magnum Tiramisu, Magnum ingin melahirkan sebuah trend baru. Kami terinspirasi dari banyak pecinta desserts yang mengatakan bahwa pairing terbaik untuk menikmati tiramisu adalah secangkir kopi karena paduan citarasa keduanya memberikan kenikmatan yang semakin irresistible. Oleh karena itu, Magnum berkolaborasi dengan Maxx Coffee memberikan pleasurable experience yang lebih maksimal kepada pleasure seekers melalui menu istimewa bernama Magnum Tiramisu Affogato.
Affogato berasal dari bahasa Italia yang berarti tenggelam, minuman ini terdiri dari satu sendok gelato atau es krim yang kemudian disiram dengan espresso panas. Magnum Tiramisu Affogato adalah paduan kenikmatan sempurna antara Magnum Tiramisu dengan secangkir signature espresso yang terkenal sebagai salah satu menu unggulan Maxx Coffee.
Geoffry Samuel selaku Head of Marketing Maxx Coffee menuturkan, “Kolaborasi kami dengan Magnum didasarkan atas komitmen yang sama untuk tidak berkompromi dengan kualitas. Maxx Coffee selalu memperkuat positioning di tengah membanjirnya gerai kopi di Indonesia. Hal ini salah satunya kami lakukan dengan terus mengedepankan komitmen yang tinggi terhadap penggunaan biji kopi Arabica berkualitas terbaik, di antaranya berupa biji Arabica lokal seperti Bali Kintamani serta biji Arabica impor dari Brazil, Colombia, dan Uganda.”
“Untuk Magnum Tiramisu Affogato, espresso yang kami gunakan sebagai pairing Magnum Tiramisu merupakan menu unggulan di Maxx Coffee yang terbuat dari perpaduan empat jenis biji kopi Arabica pilihan yang di-roast dengan seksama, yaitu biji kopi Uganda, Colombia, Brazil, dan Bali Kintamani. Paduan ini akan menghasilkan kekentalan dari rasa kopi yang lebih kuat, konsisten dan kaya rasa, manis dan sedikit nutty. Sedangkan, ketika Magnum Tiramisu bercampur dengan espresso dalam Magnum Tiramisu Affogato, rasa yang didapatkan akan lebih cenderung mengarah ke kopi dengan manisnya coklat Belgia disertai aroma menyerupai kismis dan vanilla. Keseluruhannya akan menghasilkan rasa yang seimbang dan terasa hingga akhir atau biasa disebut long finish, lanjut Geoffry.
Saat kita menikmati Magnum Tiramisu Affogato, selain merasakan kombinasi citarasa yang begitu kaya, perpaduan antara dinginnya es krim dan hangatnya espresso juga menimbulkan sensasi tersendiri di dalam mulut. Ditambah lagi dengan kerenyahan biskuit kopi yang terasa di setiap gigitan, yang tentunya akan memberikan pleasurable experience yang begitu utuh dan unik.
Cara menikmati Magnum Tiramisu Affogato sama dengan cara otentik untuk menikmati Affogato, yaitu dengan menuangkan secangkir espresso panas ke dalam gelas berisi Magnum Tiramisu. Selanjutnya, pleasure seekers dapat menikmati Magnum Tiramisu dengan mencelupkannya ke dalam espresso yang berfungsi sebagai dipping. Sebagai pelengkap, pleasure seekers juga dapat memilih salah satu dari empat free toppings yang tersedia, yaitu: chocolate sauce, caramel sauce, whipped cream, atau roasted almond chunk.
“Kolaborasi ini menggabungkan dua lifestyle yang kini semakin terlihat di antara pleasure seekers Indonesia, yaitu para pecinta es krim dan pecinta kopi. Kami percaya Magnum Tiramisu Affogato akan semakin memperkuat kedekatan Magnum dan Maxx Coffee dengan lifestyle para pleasure seekers di Indonesia,” tutup Sarah.

Magnum Tiramisu Affogato dijual seharga Rp49.000,- di 17 gerai Maxx Coffee yang tersebar di daerah Jakarta, Depok, Cikarang, Tangerang dan Bekasi yaitu: Maxx Box Karawaci, Grand Galaxy Park, Batik Semar, Intermark BSD, Lippo Plaza Kuningan, Benton Juction, Danamon Tower, Orange County Cikarang, Lippo Kemang Village, Pejaten Village, Lippo Mall Puri 1, Berita Satu Plaza, Cideng, Depok Town Square, Living Plaza Bintaro, Pluit Village, dan Lippo Mal Puri 2.

Indonesia Diecast Expo 2016, Pecahkan Rekor Lelang Diecast



Indonesia Diecast Expo 2016 resmi dibuka oleh Letjen (Purn) Soeyono selaku Ketua Dewan Pembina pameran diecast tahunan itu pada Sabtu (29/10) pukul 09:00. Pada upacara pembukaan, Soeyono yang saat ini masih aktif sebagai Ketua Umum Volkswagen Indonesia dalam sambutannya berharap agar Indonesia Diecast Expo 2016 semakin baik dan mengalami peningkatan dalam hal jumlah pengunjung, kualitas acara, dan jumlah transaksi.



Menurut Jenderal bintang tiga yang juga kolektor diecast ini, ketiga hal tersebut merupakan indikator kesuksesan sebuah pameran. Ia juga berharap agar Indonesia Diecast Expo dapat menghadirkan peserta dari luar negeri. Selama dua hari penyelenggaraan pameran diecast terbesar di Indonesia ini , pengunjung tercatat mencapai 11.882. Sementara transaksi mencapai Rp. 3 milliar rupiah.

Meskipun sederhana, upacara pembukaan Indonesia Diecast Expo 2016 ini menjadi berbeda karena diikuti dengan peluncuran majalah diecast pertama dan satu-satunya di Indonesia, yaitu Majalah Diecast Indonesia (MDI). Dalam sambutannya, Feldani Effendi selaku Pimpinan Umum mengatakan bahwa Majalah Diecast Indonesia hadir untuk melengkapi ekosistem diecast yang sebenarnya sudah lama terbentuk di Indonesia, yang dapat dilihat dari tumbuhnya komunitas diecast di seluruh penjuru Tanah Air.

Banyaknya pengunjung anak-anak di Indonesia Diecast Expo (IDE) yang ketiga ini menjadi perbedaan tersendiri dibandingkan dua penyelenggaraan terdahulu. Menurut Ketua Penyelenggara, Arya Lembana, segmen pengunjung IDE tahun ini memang diperluas dengan memasukkan anak-anak. “Oleh karena itu, pada IDE kali ini kami melakukan beberapa penyesuaian untuk mengakomodir kepentingan pengunjung dari kalangan anak-anak, diantaranya menambah area bermain dan kompetisi balap diecast untuk anak-anak“ ujarnya. Selain itu, pada IDE 2016 ini terdapat diorama kereta api berukuran 3 x 10 meter yang sengaja ditampilkan untuk menghibur anak-anak.

Sebagai salah satu tradisi, Indonesia Diecast Expo 2016 juga menggelar acara lelang diecast hasil donasi seluruh peserta kategori Kolektor dan Komunitas. Sementara pihak penyelenggara menyumbangan diecast custom bertema Nusantara sebanyak 7 unit dan sejumlah official event car. Pada hari pertama, total 3 unit diecast custom terjual di angka  Rp. 12,7 juta. Sementara hari kedua, walaupun hasil lelang diecast custom bertema Nusantara hanya mencapai Rp. 4,5 juta untuk 3 unit, namun satu unit official event car yang berupa Mini Cooper skala 1:64 nomor seri 01 terjual dengan sistem lelang dengan angka Rp. 8,5 juta. Nilai tersebut memecahkan rekor lelang satu unit diecast skala 1:64 dalam sejarah penyelenggaraan Indonesia Diecast Expo yang dipegang oleh Impala Nusantara yang terjual 7.2 juta pada tahun lalu.

Reebonz: Ekosistem Baru bagi Produk Branded Mewah


 Demam e-commerce ternyata tidak hanya milik produk massal, produk mewah pun mulai dilirik untuk dijual secara online. Menurut McKinsey, penjualan online menyumbangkan 6% dari total transaksi produk mewah global pada tahun 2014 dan akan terus meningkat hingga mencapai 12% di tahun 2020.

Di Indonesia, penggemar barang-barang mewah kian bertambah seiring meningkatnya jumlah individu dengan tingkat penghasilan sangat tinggi (high networth individual). Knight Frank memprediksi, sepuluh tahun lagi, populasi jutawan, multijutawan, miliarder, dan triliuner Indonesia melesat lebih dari 100 persen.

Reebonz, situs belanja online terpercaya untuk membeli dan menjual brand fashion ternama, yang mencakup brand new dan pre-owned items – juga merasakan animo yang kian positif. Hal ini dijelaskan oleh Reebonz disela-sela acara Reebonz Exclusive Gathering bagi Partner dan Media yang diadakan di Bottega Ristorante, Jakarta hari ini.

“Kami hadir untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang ingin merayakan pencapaian hidup mereka dengan memiliki produk mewah yang berkualitas dan terjamin keasliannya”, jelas Sharanjit Kaur, Senior Manager Global Marketing Reebonz.“Kami sangat senang, kehadiran kami disambut dengan sangat baik oleh para pecinta fashion. Hal ini ditunjukkan dengan pertumbuhan pasar Reebonz di Asia yang berkembang begitu cepat, lewat 4,5 juta akun aktif, dan terus bertambah, melakukan aktivitas jual beli lebih dari 139.000 jenis barang dari 550 brand ternama di dunia melalui Reebonz,” tambah Kaur.

Sebagai pionir dalam bisnis produk branded, Reebonz menghadirkan berbagai keutamaan yang memperkuat posisinya sebagai the new ecosystem of luxury, “Melihat pertumbuhan pasar yang begitu cepat, inovasi merupakan hal yang krusial bagi kami sebagai pionir dalam bisnis produk mewah. Hari ini kami hadir untuk kembali mengukuhkan posisi kami sebagai the new ecosystem of luxury” lanjut Kaur.

Lewat ekosistem online, Reebonz memberikan berbagai kemudahan bagi pelanggannya untuk mengakses produk branded ternama dunia lewat berbagai fitur, seperti;  Reebonz Closets, aplikasi yang diluncurkan pada 22 Maret 2016 di Indonesia ini, menghubungkan para pecinta fashion untuk saling menjual dan membeli barang-barang pre-loved dari desainer ternama dunia; Reebonz Marketplace, menawarkan akses bagi para anggota terhadap ratusan koleksi produk branded langka yang berasal dari para pemilik butik maupun kurator vintage; dan Reebonz SPACE yang merupakan versi offline dari Reebonz yang telah hadir di beberapa negara seperti Singapura, Australia dan Thailand.

Tidak hanya website, inovasi Reebonz pun hadir dalam bentuk aplikasi mobile. Saat ini, pengguna aplikasi tersebut di Indonesia telah menembus angka 300.000 dan jumlahnya terus meningkat. Member Reebonz di Indonesia rupanya lebih banyak bertransaksi lewat mobile application.“Sesuai dengan tren penggunaan mobile phone di Indonesia yang begitu tinggi, lebih dari separuh unique visitors berasal dari mobile apps”, jelas Bernardi Widjaja Ng, Senior Marketing Manager Reebonz Indonesia.

Menanggapi hangatnya sambutan para pecinta produk fashion branded tanah air, dalam kesempatan yang sama Reebonz meluncurkan koleksi Reebonz Scarf edisi terbatas yang merupakan hasil kolaborasi dengan tiga desainer muda Indonesia; Albert Yanuar, Patrick Owen, dan Yosafat Dwi Kurniawan.

Ke-3 koleksi scarf exclusive Peacock (Albert), Samudra (Patrick,) dan Borobudur (Yosafat) merupakan bentuk apresiasi terhadap pelanggan setia mereka di Indonesia dan sekaligus menandai jejak Reebonz dalam 7 tahun kehadirannya di dunia fashion global, khususnya Indonesia.

“Kolaborasi yang kami lakukan dengan para desainer muda merupakan langkah yang kami yakini tepat untuk mempererat relasi yang sudah kami jalin dengan konsumen kami di Indonesia. Dengan adanya scarf yang bisa dimiliki oleh seluruh konsumen kami yang bergabung menjadi VIP member Reebonz khusus di bulan Juni. Konsumen Reebonz tidak hanya bisa mendapatkan koleksi asli dari brand ternama dunia, namun juga dapat terus mengikuti tren fashion lokal,” jelas Bernardi.

Setiap desainer dari Reebonz Scarf mewakili gaya yang berbeda-beda; Albert Yanuar, Peacock - sangat iconic and timeless, membuat scarf ini akan menjadi favorit dari konsumen Reebonz dari segala jenjang usia, Patrick Owen, Samudra - bergaya loud and young, membuatnya digemari oleh anak-anak muda non arus utama, dan Yosafat Dwi Kurniawan, Borobudur - sangat classy and stylish, scarf ini akan menjadi favorit untuk usia profesional.

“Reebonz Scarf dibuat sangat terbatas untuk mempertahankan eksklusivitasnya. Kolaborasi ini diharapkan dapat mempromosikan karya desainer Indonesia sekaligus menyentuh pelanggan kami di seluruh lapisan usia maupun selera,” lanjut Bernardi.

Salah satu desainer muda Indonesia yang berkolaborasi dengan Reebonz Indonesia dalam peluncuran koleksi scarf edisi terbatas ini, Yosafat Dwi Kurniawan, menyatakan antusiasmenya, “Pengalaman bekerja sama dengan Reebonz Indonesia sungguh merupakan kebanggaan tersendiri bagi saya dan rekan lainnya, karena karya kami dapat bersanding dengan brand ternama di dunia dan juga dinikmati para penikmat fashion di seluruh Indonesia,” ungkap Yosafat. 

Scarf karya desainer-desainer muda Indonesia ini bisa didapatkan dengan berbelanja di situs www.reebonz.co.id dengan total nominal 27 juta rupiah dalam sekali pembelian, atau meregistrasikan diri menjadi VIP Member di Reebonz.